IDENESIA.CO - Menikmati waktu senggang atau masa liburan, berjalan-jalan ke mall atau pusat perbelanjaan jadi alternatif menarik.
Tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan sandang dan pangan, pusat perbelanjaan kini menawarkan beragam hiburan yang bisa dinikmati.
Saat ini pusat perbelanjaan telah menjamur di Samarinda. Mulai dari Big Mal Samarinda, SCP, Mal Lembuswana, hingga Samarinda Square.
Tapi tahukah anda, apa mal pertama di Kota Tepian ini.
Jawabannya adalah Mal Mesra Indah, di Jalan KH Khalid.
Mesra Indah menjadi pusat perbelanjaan pertama di Samarinda, yang dibangun sekitar tahun 1980-an.
Mal Mesra Indah dimiliki sebuah perusahaan bernama Mesra Grup, milik pengusaha Haji Rusli.
Lokasinya yang berada di pusat keramaian, antara kawasan Citra Niaga dan Pasar Pagi, membuat pengunjung Mesra Indah selalu ada.
Bangunan Mesra Indah, berdiri gagah empat lantai.
Lantai pertama, didominasi penjual cemilan dan aneka sepatu dan sandal.
Lantai dua didominasi busana.
Lantai tiga masih busana, juga banyak berjejer pedagang aksesoris.
Sementara di lantai paling atas diisi mayoritas kuliner atau food court.
Mall Mesra Indah berada di masa kejayaannya era tahun 90-an. Kala itu, pengunjung hilir mudik mencari keperluannya.
Kini pengunjung tidak seramai dulu.
"Sekarang tidak seramai dulu. Alhamdullilah pengunjung terus ada," kata Mirna, salah seorang pedagang di Mall Mesra Indah.
Tapi harta terbesar yang dimiliki Mall Mesra Indah adalah nostalgia. Ia merekam perkembangan niaga Kota Tepian dari masa ke masa.
Saat baru diresmikan era tahun 1980-an, Mesra Indah mungkin bukan pusat perbelanjaan seperti saat ini.
Mirip-mirip gedung perniagaan.
Tidak ada pintu masuk baik di bagian depan maupun belakang.
Mesra Indah kala itu hanya bangunan dua lantai. Lantai pertama berisi toko-toko yang berjejer rapi.
Sementara untuk lantai dua berfungsi sebagai gelanggang pertemuan.
Seiring zaman berkembang, bermunculan pusat perbelanjaan baru.
Tahun 1998, Mall Lembuswana memperkenalkan diri.
Mesra Indah berbenah menghadapi pesaing barunya.
Dibangunlah beberapa lantai lagi, menjadikan Mesra Indah kukuh sebagai pusat perbelanjaan.
"Cukup bersih dan nyaman. Dibandingkan dulu sekarang lebih nyaman," lanjut Mirna.
Meski pusat perbelanjaan telah menjamur di Kota Tepian, Mesra Indah akan tetap memiliki tempat di hati masyarakat Samarinda.
Tak jarang warga mengunjungi Mesra Indah, hanya untuk bernostalgia. (Er Riyadi)