Jumat, 22 November 2024

Sri Puji Astuti Harap Penysunan RKPD Tahun 2025 Dapat Akomodir Kebutuhan Masyarakat di Berbagai Sektor

Kamis, 22 Februari 2024 8:0

DIWAWANCARAI - Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sri Puji Astuti. (IST)

IDENESIA.CO -  Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sri Puji Astuti mengharapkan Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Samarinda Tahun 2025 oleh Pemkot Samarinda dapat mengakomodir kebutuhan masyarakat di berbagai sektor. 

“Komisi IV ingin saat menyusun RKPD Samarinda Tahun 2025 fokus pada kebutuhan masyarakat,” ujar Puji saat menghadiri Konsultasi Publik RKPD 2025 di Hotel Mercure Samarinda, Senin (19/2/2024). 

Diketahui Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda, melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dan Penelitian Pengembangan (Bappedalitbang) Kota Samarinda, melaksanakan kegiatan Konsultasi RKPD Kota Samarinda tahun 2025.

Konsultasi publik ini dilaksanakan di Ballroom Crystal 1 Hotel Mercure lantai III, jalan Mulawarman nomor 71 Kelurahan Pelabuhan Kecamatan Samarinda Kota, pada Senin (19/2/2023) pagi.

Puji berharap, melalui konsultasi publik, RKPD 2025 benar-benar mencerminkan kebutuhan masyarakat dan mampu membawa kemajuan bagi  Samarinda.

Menurut Puji, 10 program RKPD Samarinda adalah amanat dari Kementerian Dalam Negeri.

Misalnya peningkatan kualitas layanan publik, pengendalian inflasi, kemudahan layananan publik, penurunan stunting, pengurangan pengangguran, penghapusan kemiskinan ekstrim, hingga pentingnya pembangunan infrastruktur yang merata di seluruh wilayah Samarinda.

Politisi Demokrat itu juga berharap pembangunan Samarinda tidak hanya terpusat di kawasan perkotaan, namun di wilayah pinggiran juga harus diperhatikan.

“Kami ingin pembangunan tidak hanya terpusat di kawasan perkotaan,” harapnya.

Ia mengatakan, masih banyak wilayah di Samarinda yang infrastrukturnya masih tertinggal, seperti jalan, drainase, dan penerangan jalan umum dan harus menjadi perhatian serius pemerintah.

(adv/dprdsamarinda)

Tag berita:
IDEhabitat