Jumat, 18 Oktober 2024

Ide Bekerja dari Rumah yang Bisa Jadi Pilihan

Jumat, 26 Juli 2024 12:7

Ilustrasi berbagai pekerjaan Yang Dapat Menjadi Pilihan (Istimewa)

10. Pengisi Survei Online
Ingin mendapat cuan hanya dari rebahan? Kamu bisa menjadi pengisi survei online sebagai ide kerja sampingan di rumah. Ada banyak perusahaan hingga kelompok tertentu yang biasanya mengadakan survei untuk mendapatkan data yang mereka inginkan. Biasanya, mereka akan memberikan komisi untuk pengisi survei dalam jumlah nominal tertentu.

11. Melakukan Review Produk
Ada banyak website yang menawarkan komisi untuk melakukan review produk berbayar. Awalnya, kamu memang melakukan ulasan pada produk yang kamu pakai sendiri.

Namun, jika ternyata ulasan yang kamu buat bagus dan suatu brand tertarik, kamu bisa dikirim produk untuk memberikan ulasan. Tidak hanya itu, nantinya kamu juga akan diberi bayaran dengan nominal sekitar Rp200.000–Rp1.000.000 per project ulasan.

12. Menjadi Admin Media Sosial Lepas
Digital marketing menggeser peran cara pemasaran konvensional. Penggunaan media sosial juga dinilai sangat bermanfaat untuk membangun reputasi brand, mendongkrak penjualan, hingga memperluas target market.

Maka dari itu, banyak agensi digital yang membuka loker admin media sosial lepas untuk memegang berbagai akun kliennya. Nah, jika kamu suka bermain media sosial, hobi tersebut bisa kamu gunakan untuk mendapatkan penghasilan tambahan dari kerja sampingan di rumah sebagai admin media sosial lepas.

13. Menjual Foto Online
Tahu website seperti shutterstock, pexels, atau unsplash, kan? Selain sebagai tempat mengunduh foto secara gratis, di sana juga ada banyak foto yang berbayar. Nah, kamu bisa membuat akun di website demikian untuk menjual foto hasil jepretanmu, misalnya foto-foto alam, langit, orang, makanan, dan lainnya.

Bayaran dengan menjual foto seperti itu bahkan menggunakan dolar, lho. Biasanya harga foto bisa kamu tentukan dalam kisaran nominal $5–$25.

14. Ikut Program Affiliate
 
Program affiliate sedang banyak dimanfaatkan oleh berbagai perusahaan, bahkan e-commerce. Keuntungannya lumayan banget. Kamu bisa menghasilkan sekitar jutaan hingga ratusan juta dalam sebulan hanya dari menjadi afiliator.

Caranya juga mudah. Kamu cukup mendaftar untuk menjadi affiliate lalu kamu akan mendapatkan kode atau link tertentu. Bagikan kode atau link tertentu kepada calon pembeli. Ketika mereka menggunakan kode atau link saat membeli suatu produk, kamu akan mendapatkan komisi.

(Redaksi)

Halaman 
Tag berita:
IDEhabitat