"Tapi yang saya ingat, kakek saya pernah mencetak gol (ke gawang Hungaria), tapi dianulir oleh wasit," ucap John Pattiwael, salah-seorang cucu Isaac Pattiwael dikutip BBC, Senin (28/11/2022).
Untuk diketahui, Piala Dunia pada saat itu dimainkan sepenuhnya dalam format sistem gugur.
Jadi kekalahan tersebut merupakan akhir setelah satu putaran.
Sulit untuk mencari jejak para pemain saat itu dikarenakan pada saat itu, Timnas Indonesia sempat singgah ke Belanda untuk melakukan beberapa pertandingan persahabatan dan ada pemain yang menetap di Belanda, beberapa juga pulang ke Tanah Air.
Namun, beberapa sumber menyebutkan nama-nama pemain terdiri dari suku Jawa, Maluku, Tionghoa, Indo-Belanda.
Sedangkan pelatihnya berasal dari Belanda yaitu Johannes Christoffel van Mastenbroek.
Demikian fakta-fakta bahwa Indonesia pernah mengikuti Piala Dunia. (redaksi)