Dari hasil reses tersebut, Shania Rizky Amalia menerima keluhan belum baiknya infrastruktur jalan di gang.
“Ada jalan gang yang proses semenisasi belum terselesaikan, kemudian masih sering terjadi banjir karena tidak adanya drainase sehingga setiap hujan deras gang baru 3 tersebut aliran airnya cukup deras dan mendapat kiriman air dari Gunung Lingai,” ujar Shania.
Persoalan lainnya berkaitan dengan ketersediaan air bersih. Menurut warga setempat, di daerah tersebut ada wilayah tanpa pipa skunder PDAM.
“Padahal ada 14 rumah warga di daerah itu,” ujar Shania Rizky Amalia.
Keluhan lainnya antara lain ada warga yang tidak terdata Dinas Sosial dalam program bantuan. Sehingga, menurut Shania Rizky Amalia, bantuan tersebut menjadi tidak tepat sasaran.
“Banyak data warga yang belum diperbarui dan data tidak aktual. Akibatnya warga tidak mendapatkan bantuan karena bisa dikatakan mampu,” ujar Shania Rizky Amalia.
(Advertorial)