Kamis, 21 November 2024

Kota Mulia Papua, Daerah Terdingin di Indonesia

Jumat, 9 Desember 2022 8:0

MONUMEN - Monumen Penampakan Roh Kudus di Kota Mulia, Kabupaten Puncak Jaya./ Foto: wartaplus.com

Inilah kenapa rumah Honai dirancang agak rendah, ternyata untuk mengurangi dinginnya angin yang berasal dari pegunungan.

Rumah Honai juga biasanya dibuat tanpa jendela, sehingga udara dingin tidak mudah masuk ke dalam rumah, terutama di malam hari.

Rumah dengan bangunan berdinding semen  biasanya digunakan untuk gedung perkantoran. Contohnya kantor desa, puskesmas, dan sekolah.

Pegunungan Puncak Jaya sendiri adalah puncak tertinggi di Indonesia dengan ketinggian mencapai 4.884 mdpl.

Diketahui, lima gunung di Pulau Papua masuk gunung yang paling tertinggi secara secara berturut-turut dengan ketinggian 4000 meter di atas permukaan laut (mdpl). Dengan banyaknya gunung-gunung menjulang tinggi, menjadi salah satu jawaban mengapa pegunungan Papua disebut sebagai daerah terdingin di Indonesia. Bahkan, tanpa musim hujan pun, beberapa pegunungan tersebut memiliki salju yang cukup banyak. Gunung tertinggi pertama adalah Puncak Jaya atau sebutan lainnya Cartensz Pyramid yang berlokasi di Kabupaten Mimika. 

(Redaksi)

 

Halaman 
Tag berita:
IDEhabitat