IDENESIA.CO - KPU Samarinda menggelar pleno penetapan calon perseorangan pada, Senin (19/8/2024) kemarin.
Namun pleno tersebut tidak dihadiri Andi Harun dan juga tidak mengirim utusan atau LO.
Hal itu mengonfirmasi bahwa Andi Harun akan maju di Pilkada Samarinda 2024 tidak menggunakan jalur perseorangan (independen) walaupun ia dapat menggunakannya sewaktu-waktu.
Andi Harun lebih memprioritaskan maju di Pilkada Samarinda melalui jalur politik ketimbang jalur perseorangan.
Apalagi dikabarkan Andi Harun telah memperoleh dukungan 23 kursi parlemen.
“Alhamdulillah, perkembangan dukungan Partai Politik per hari ini dapat kami sampaikan sudah berjumlah 23 kursi gabungan Parpol DPRD Samarinda, insya Allah minggu-minggu ini akan bertambah lagi, mohon doanya semua moga-moga lancar dan berkah” kata Andi Harun, Senin (19/8/2024).