Selain itu, tradisi pingitan juga bertujuan untuk melatih kesabaran, membangun rasa saling percaya, dan menjauhkan diri dari bahaya.
Dahulu, tradisi pingitan dilakukan satu sampai dua bulan sebelum pernikahan.
Kini, tradisi pingitan menghabiskan waktu cukup singkat, hanya 1-2 minggu saja atau bahkan hanya 1-2 hari.
Dalam masa pingitan, calon pengantin wanita biasanya akan melakukan serangkain kegiatan seperti perawatan fisik.
Adapun perawatan fisik dilakukan agar calon pengantin wanita tampak lebih cantik dan memancarkan aura saat hari pernikahan berlangsung. (redaksi)