Jumat, 22 November 2024

Istilah Indochina yang Banyak Disalah Artikan

Senin, 19 Desember 2022 21:0

PETA - Wilayah IndoChina. / foto: vactravel

IDENESIA.CO - Nyatanya, Indochina adalah sebutan untuk negara-negara Asia Pasifik yang terletak di Asia daratan, bukan Indonesia dan Cina.

Indochina merupakan istilah yang merujuk pada kawasan semenanjung yang berada di antara India dan China. Negara-negara yang termasuk dalam Semenanjung Indochina adalah Kamboja, Laos, dan Vietnam. Ini merupakan pengertian sempit dari Indochina, yang mana ketiga negara tersebut merupakan bekas jajahan Prancis. Sementara dalam pengertian luas, Indochina merupakan wilayah Asia Tenggara Daratan (Mainland Southeast Asia), mencakup kawasan Semenanjung Malaysia, Myanmar, dan Thailand.

Nama Indochina dipakai karena daerah ini memiliki budaya yang banyak dipengaruhi oleh India di sebelah barat dan Cina di sebelah utara. Jadi Indocina adalah India dan Cina.

Dalam situs Study, disebutkan bahwa ada berbagai kelompok etnis yang mendiami kawasan Indochina. Beberapa di antaranya ialah etnis Vietnam, Montagnard, Laos, Khmer, dan Cina. Penduduk di kawasan ini mayoritas beragama Buddha, Theravada, Mahayana, Konfusianisme, Cao Dai, serta Katolik. Dilansir dari situs Word Atlas, populasi gabungan negara di kawasan Indochina diperkirakan lebih dari 257 juta.

Mayoritas bahasa yang digunakan adalah keluarga bahasa Sino-Tibet, yang merupakan bahasa terbesar kedua di dunia dalam hal jumlah penutur asli. Untuk kebudayaannya, sudah tentu kawasan ini sangat dipengaruhi oleh India dan Cina. Contohnya, budaya Thailand, Malaysia, Kamboja, dan Laos sangat dipengaruhi gagasan dan bahasa di India. Sementara Vietnam lebih banyak dipengaruhi oleh budaya Cina.

Perekonomian Indochina sangat bergantung pada produksi pertanian, khususnya Vietnam. Ekspor beras dan karet sangat penting bagi negara tersebut. Kehidupan ekonomi di kawasan Indochina mulai bergerak ke arah industrialisasi. Beberapa jenis barang manufaktur yang diproduksi adalah elektronik, tekstil, hingga mobil. Selain pertanian dan industri, ada pula sektor pariwisata. Sektor ini bahkan menjadi penyumbang PDB (Produk Domestik Bruto) terbesar bagi negara di kawasan Indochina.

(Redaksi)

Tag berita:
IDEhabitat