Jumat, 5 Juli 2024

Lepas Kontigen Atlet Samarinda, Wali Kota Andi Harun Berpesan Selain Usaha Maksimal Bersandar Kepada Tuhan Itu Penting

Jumat, 7 Oktober 2022 20:0

PELEPASAN - Wali Kota Samarinda, Andi Harun melepas kontingen Samarinda untuk Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) ke XVI di Kabupaten Paser pagi tadi, Jumat (7/10/2022). / Foto :Tribunkaltim

IDENESIA.CO, SAMARINDA - Wali Kota Samarinda Andi Harun melepas kontingen Samarinda yang akan berlaga pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Kaltim XVI tahun 2022, yang berlangsung di Kabupaten Paser pada 22-28 Oktober.

Pelepasan kontingen atlet tersebut dilaksanakan di Halaman Balaikota Samarinda, Jumat (7/10/2022).

Kontingen Samarinda yang akan mengikuti POPDA Kaltim di Kabupaten Paser ini terdiri dari 268 atlet dan 70 pelatih yang akan mengikuti sebanyak 20 cabang olahraga.

Orang nomor satu di Kota Samarinda itu menargetkan juara umum kepada kontingen atlet Samarinda.

"Targetnya juara umum, saya berharap kepada para atlet ini bisa menargetkan mendali emas sebanyak-banyaknya," ujar Andi Harun, Jumat (7/10/2022).

Ia juga menjanjikan bonus kepada para atlet yang bisa meraih medali emas.

Dalam kesempatan itu, Andi Harun mengajak seluruh masyarakat Samarinda untuk bersama-sama mendukung para atlet dan pelatih agar bisa tampil secara prima, dan sportif dalam mengikuti kegiatan itu.

Mantan Wakil Ketua DPRD Kaltim ini juga berpesan kepada para atlet agar tetap mendepankan sikap dan perilaku yang sportif.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
IDEhabitat