Kamis, 21 November 2024

Tutup Kegiatan Gebyar Ramadan di Kwartir Gerakan Pramuka Loa Janan, Rusmadi: Kegiatan Ini Bakar Semangat Anak-anak Jadi Percaya Diri

Senin, 1 April 2024 9:55

BERBICARA - Wakil Wali Kota Samarinda, Rusmadi saat kegiatan gebyar ramadan di Loa Janan Ilir pada Sabtu (30/3/2024). / Foto: Istimewa

Lebih dari sekadar perlombaan, Gebyar Ramadhan ini diharapkan mampu mencetak generasi muda yang pemberani, percaya diri, dan berakhlak mulia.

“Kegiatan ini membakar semangat anak-anak untuk menjadi lebih percaya diri dan meningkatkan taqwanya kepada Allah,” ujar Rusmadi Wongso.

Gebyar Ramadan juga menjadi momen penting untuk mempererat silaturahmi antar kwartir cabang se-Samarinda.

Rusmadi Wongso pun berharap kegiatan ini dapat terus berkelanjutan di bulan Ramadhan berikutnya.

“Pendidikan akhlak melalui pramuka harus dimulai sejak dini. Dan diharapkan mampu mencetak akhlak mulia anak-anak kita untuk menjadi pemimpin bangsa di masa depan,” tandasnya.

Di samping itu juga, Rusmadi juga mengingatkan seluruh warga Kota Samarinda yang beragama Islam agar tak lupa dan tepat waktu membayar zakat fitrah.

(Advertorial) 

Halaman 
Tag berita:
IDEhabitat