Minggu, 24 November 2024

Ilmu Pengetahuan dan Teknologi

Apa Itu Metaverse? Tengok Gambaran Bill Gates Soal Dunia Simulasi Virtual 3 Tahun Lagi

Sensasi Virtual Meeting Pakai Avatar 3D

Selasa, 14 Desember 2021 22:41

Ilustrasi avatar 3D. Apa itu Metaverse? tengok gambaran Bill Gates soal dunia simulasi virtual 3 tahun lagi. Sensasi virtual meeting pakai avatar 3D.

"Untuk itu, Microsoft berencana untuk meluncurkan versi sementara (kacamata VR) tahun depan, yang menggunakan webcam Anda untuk menganimasikan avatar yang digunakan di pengaturan 2D saat ini," tulis Gates.

Orang paling kaya nomor empat sedunia versi Bloomberg itu, menceritakan bahwa dirinya berkesempatan menjajal purwarupa atau prototipe avatar 3D yang sedang dikembangkan oleh perusahaan lain.

Dalam gambar yang dibagikan, Gates terlihat menjajal prototipe avatar 3D itu menggunakan headset VR dari Facebook, yaitu Oculus Quest 2.

"Saya sangat terkesan dengan apa yang saya lihat," kata Gates.

Menurut dia, salah satu peningkatan terbesar dari teknologi yang digunakan sekarang adalah penggunaan audio spasial.

Dengan prototipe avatar 3D, ucapan seseorang terdengar seperti berasal dari arah orang yang berbicara.

Kendati demikian, menurut Gates, masih ada pekerjaan rumah (PR) yang harus dilakukan untuk menyempurnakan prototipe avatar 3D tersebut.

"Namun, saat ini, purwarupa tersebut sudah bisa mendekati pengalaman kebersamaan hadir di kantor (seperti biasanya)," kata Gates, sebagaimana dihimpun dari blog Gates Notes, Senin (13/12/2021).

Lihat saja Facebook yang kian mantap melakukan rebrand (berganti nama) menjadi "Meta".

Pergantian nama ini diikuti oleh pergeseran arah perusahaan yang kini menjadikan metaverse sebagai prioritas utama di masa depan.

Selain Facebook, beberapa perusahaan teknologi lain juga membangun metaverse versinya masing-masing, termasuk Microsoft. (redaksi)

Halaman 
Tag berita:
IDEhabitat