Minggu, 6 Oktober 2024

Ekstremis Yahudi Ingin Mengorbankan Domba di Kompleks Masjid AL-Aqsa hingga Timbulkan Keributan

Kamis, 6 April 2023 15:0

POTRET - Masjid Al Aqsa. / Foto: Istimewa

Kenapa di Temple Mount?

Temple Mount adalah situs tersuci dalam Yudaisme.

Ini adalah lokasi dua kuil alkitabiah dan beberapa kelompok Yahudi ingin mengeklaim hak ketiga di mana kubah emas masjid berdiri saat ini.

Beberapa orang Yahudi yang religius berkeras bahwa pengorbanan Paskah hanya bisa dilakukan di sini.

Namun kompleks masjid al-Aqsa juga merupakan tempat tersuci ketiga dalam Islam (sebagai lokasi kenaikan Nabi Muhammad ke Surga) dan meskipun orang Yahudi diizinkan berkunjung, orang-orang non-Muslim yang hendak berdoa dilarang masuk ke situs tersebut.

Bagian dari Yerusalem ini diambil oleh Israel dalam Perang Enam Hari pada tahun 1967, setelah itu Israel dan Yordania, penjaga masjid al-Aqsa setuju bahwa untuk sementara orang Yahudi diizinkan mengakses situs tersebut - mereka diizinkan berdoa di sana.

Banyak warga Palestina benci dengan kehadiran pengunjung dan pasukan keamanan bersenjata Israel di tempat suci itu, dan berbagai kelompok berjanji untuk melindungi masjid.

Apa yang terjadi sekarang?

Setiap tahun, kelompok ekstremis Yahudi melobi untuk diizinkan melakukan kurban kambing di Temple Mount pada malam Paskah.

Otoritas Israel di masa lalu menangkap orang-orang tertentu sebelum Paskah untuk mencegah upaya apapun yang bakal terjadi.

Halaman 
Tag berita:
IDEhabitat