Kamis, 5 Desember 2024

Hakim se-Indonesia Resmi Lakukan Cuti Bersama Akibat Protes Kesejahteraan dan Perlindungan Profesi

Senin, 7 Oktober 2024 22:15

BERBICARA - Sejumlah hakim dari Pengadilan Tinggi Jakarta saat mengadakan kunjungan kerja ke Pengadilan Tinggi Bandung. Pekan ini ribuan hakim melakukan Gerakan Cuti Bersama. (PT Bandung). (Istimewa)

Diketahui, ribuan hakim di Indonesia menyerukan cuti massal dan bahkan turun ke jalan. Hal ini dipicu oleh gaji dan tunjangan yang menurut mereka tidak sesuai.

Mereka mengancam akan cuti mulai 7 hingga 11 Oktober 2024. Gerakan ini bertema 'Gerakan Cuti Bersama Hakim Se-Indonesia'. Aksi rencananya terpusat di Jakarta nanti. Lembaga atau tokoh terkait juga akan diajak diskusi oleh para hakim nantinya.

Keresahan ini katanya sudah terbendung sejak lama. Ada 11 data yang dipaparkannya yakni perihal gaji dan tunjangan yang tidak memadai, inflasi yang terus meningkat, tunjangan kinerja hilang sejak 2012, tunjangan kemahalan yang tidak merata, beban kerja dan jumlah hakim yang tidak proporsional, kesehatan mental, harapan hidup hakim menurun, rumah dinas, dan fasilitas transportasi yang tidak memadai.

"Akibat tunjangan yang tidak mengalami penyesuaian selama 12 tahun, kini banyak hakim yang tidak mampu membawa keluarganya ke daerah penempatan kerja. Jika harus membawa seluruh anggota keluarga, hakim memerlukan biaya yang cukup besar, yang tidak dapat ditanggung dengan penghasilan mereka saat ini," tandasnya.

(Redaksi) 

Halaman 
Tag berita:
IDEhabitat