IDENESIA.CO - Berdasarkan hasil survei Ikatan Ahli Perencanaan Indonesia (IAP) Tahun 2022, Kota Samarinda masuk dalam kategori 10 Kota Paling Layak Huni di Indonesia.
Hal ini lantas mendapatkan tanggapan dari Ketua Komisi III DPRD Samarinda, Angkasa Jaya Djoerani.
Angkasa Jaya pengatakan hal tersebut masih terbilang subjektif.
"Kota layak huni kan, jadi sifatnya masih subjektif, karena kita nggak tau parameter yang dilakukan oleh panitia penilaian sebagai layak huni apakah melalui semacam survei pendapat dari masyarakat Samarinda yang merasakan secara langsung atau mungkin dengan parameter-parameter tertentu," kata Angkasa Jaya saat ditemui di Kantor DPRD Kota Samarinda, Selasa (20/6/2023).
Angkasa Jaya juga mengatakan, melihat banjir yang masih kerap merendahkan Ibu Kota Kalimantan Timur ini, predikat kota layak huni masih perlu dipertanyakan.
Sebab menurut dia, Kota layak huni harusnya masyarakat sejahtera, aman dan tentram.
"Nah kalau kita mencari sejatinya, bahwa sebagai umat manusia yang tinggal di Samarinda yang masih saja mengalami bencana banjir dan segala macam, saya masih tanda tanya juga," ujarnya lagi.
Namun demikian penilaian suatu lembaga yang menyematkan Samarinda sebagai kota layak huni patut untuk dihargai.
"Tapi okelah kalau itu suatu penghargaan karena ada lembaga yang menilainya ya kita hargai juga," pungkasnya.
(Advertorial)