Kamis, 21 November 2024

3 Pola Asuh yang Diterapkan Ibu Muda Ini hingga Anak-anak Jadi CEO dan Dokter

Rabu, 21 Desember 2022 15:0

ILUSTRASI - Gambar Dokter (NET)

IDENESIA.CO - Pola asuh anak akan menentukan masa depan anak di kemudian hari, hal ini sesuai seperti yang dikatakan Esther Wojcicki yang sukses menjadikan anak-anaknya sukses. 

Rahasia pola asuh selalu dicari para orangtua agar dapat mendidik dan membantu tumbuh kembang anak menjadi orang sukses di masa depan. Faktanya, pola asuh memang jadi salah satu kontributor utama dalam kesuksesan seorang anak. 

Ada banyak aturan pola asuh tidak populer yang Wojcicki ikuti sebagai seorang ibu muda. Tapi, hal terpenting bagi pendidik, jurnalis, dan penulis buku How to Raise Successful People ini adalah jangan melakukan apa pun untuk anak-anak yang bisa mereka lakukan sendiri. Dengan pola asuh seperti ini, ketiga putri Wojcicki tumbuh menjadi orang sukses.

Mereka adalah Susan yang berprofesi sebagai CEO YouTube, Janet yang berprofesi sebagai seorang dokter pediatri, dan Anne yang berprofesi sebagai co-founder dan CEO 23andMe. Mereka bertiga naik ke puncak profesi kompetitif yang didominasi oleh pria. Berikut rahasia pola asuh dari Esther Wojcicki.

1.Jangan Khawatir Dengan Kesempurnaan

Menjadi seorang pendidik membuat Wojcicki belajar bahwa penguasaan berarti melakukan sesuatu sebanyak yang diperlukan untuk melakukannya dengan benar. Awalnya, Wojcicki menerapkan cara ini pada anak didiknya yang mendapatkan nilai D di makalah pertama, yang membuat anak didiknya kehilangan motivasi untuk berkembang karena merasa tertinggal.

Halaman 
Tag berita:
IDEhabitat