Jumat, 22 November 2024

Ritual Ma'nene Suku Toraja, Ritual mengganti Pakaian Mumi

Kamis, 8 Desember 2022 15:0

POTERT - RItual Ma'nene.

Tradisi ritual Ma'nene konon diturunkan dari kisah seorang pemburu Toraja bernama Pong Rumase. Ia adalah warga Lepong Bulan, wilayahnya meliputi Gowa, Makassar, Luwu, Bastem, Toraja, Mamasa dan sekitarnya sebelum Sulawesi dipetakan.

Pong Rumase meninggal dunia di dalam hutan saat melakukan perjalanan. Kemudian seorang pemuda asal Baruppu' saudara Seregading (Sawerigading) yang hendak mengadu ayam menemukan tulang belulang Pong Rumase di tengah hutan.

Mengabulkan permintaan Pong Rumase, pemuda tersebut langsung membuka pakaiannya dan mengikat jasad Pong Rumase dan membawanya ke tempat yang lebih layak. Setelah itu, pemuda tersebut mendapat keberuntungan selama hidupnya. Tanamannya tumbuh subur dan menjadi kaya raya.

Ritual Ma'nene pada dasarnya dilakukan 1 tahun sekali. Namun, dalam penyelenggaraannya yang memakan biaya yang cukup besar maka dari itu, disepakati bahwa ritual Ma'nene bisa dilaksanakan 3 tahun sekali.

Ritual ini mempunyai makna mencerminkan hubungan antar anggota keluarga bagi masyarakat Toraja, terlebih bagi sanak saudara yang terlebih dahulu meninggal dunia. Hubungan keluarga tak terputus walaupun telah dipisahkan. Ritual ini juga digunakan untuk memperkenalkan anggota-anggota keluarga yang muda dengan para leluhurnya. (Redaksi)

Halaman 
Tag berita:
IDEhabitat